Dorayaki adalah kue yang berasal dari Jepang. Dorayaki terdiri dari dua lembar kue yang direkatkan dengan selai kacang merah. Dorayaki mulai diperkenalkan di Indonesia bersamaan dengan anime Doraemon. Tau kan, kalo doraemon itu penggemar berat kue imut yg satu ini ^^. Oiya, Dorayaki yang dijual di toko kue di Indonesia rasanya sudah disesuaikan dengan selera lokal seperti dorayaki berisi campuran coklat dan keju.
Pada mulanya, Dorayaki hanya terdiri dari satu lembar kue bundar dengan pinggiran yang dilipat sedikit hingga berbentuk segi empat. Di bagian tengah kue diberi selai kacang yang disebut azuki. Pada tahun 1914, kue Dorayaki yang terdiri dari dua lembar diperkenalkan oleh perusahaan kue Usagiya dengan menggunakan adonan yang mirip adonan Kastela. Dorayaki yang terdiri dari dua lembar kue dan berbentuk bundar kemudian menjadi populer di seluruh Jepang.
Pengen bikin dorayaki? Yuk mare gue kasih resepnya.
Bahan :
1. 100 gr tepung terigu
2. 2 sdm gula pasir
3. sdm madu
4. 1/2 sdt garam
5. 3 btr telur
6. 75 ml susu cair
7. 1sdt margarin untuk mengoles
2. 2 sdm gula pasir
3. sdm madu
4. 1/2 sdt garam
5. 3 btr telur
6. 75 ml susu cair
7. 1sdt margarin untuk mengoles
Isi :
100 gr kacang merah
3 sdm gula pasir
150 ml susu cair
3 sdm gula pasir
150 ml susu cair
Atau Isi Keju dan coklat :
anda bisa menggunakan keju cedar parut, meses, atau coklat.
Cara membuat :
1. Campur gula pasir, madu, telur, dan garam, kocok hingga kental, tambahkan tepung terigu dan susu cair sedikit demi sedikit, aduk rata.
2. Panaskan cetakan dorayaki atau wajan anti lengket diameter 8 cm, oles wajan dengan margarin.
3. Tuang satu sendok sayur adonan ke dalam cetakan hingga 3/4 tinggi cetakan, biarkan hingga permukaannya berlubang lubang, tutup cetakan, masak hingga bagian bawah berwarna kecokelatan. Angkat.
4. Buat isi: rebus kacang merah hingga lunak, angkat, tiriskan, haluskan. Masak kembali hingga kental, masukkan susu cair dan gula pasir, masak hingga kental, angkat.
5. Oles bagian permukaan dorayaki dengan isi hingga rata, tutup dengan dorayaki lagi, sajikan.
selamat mencoba yah teman2 sekalian :D
0 comments:
Post a Comment
komen